Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat TB.Hasanuddin meminta agar pencarian korban banjir bandang Kabupaten Garut terus dilakukan. Demikian disampaikan TB Hasanuddin saat berada di lokasi banjir bandang Garut di Kampung Bojong Sudika (Cimacan), Tarogong Kidul, Sabtu (24/9/2016).
Pihaknya pun menegaskan agar semua pihak tetap introspeksi diri menyikapi musibah yang terjadi di Garut serta bisa mengambil hikmah dari bencana tersebut.
“Ini musibah, tidak perlu menyalahkan siapapun. Saya sudah meninjau ke semua lokasi bencana, saya melihat pasokan makanan bagi para pengungsi sudah aman, saya juga meminta kepada TNI dan Polri serta Basarnas agar pencarian korban terus dilakukan,” tutur dia.
TB Hasanuddin berharap agar warga korban banjir bisa bersabar dan menyerahkan penyelesaian recovery (pemulihan) kepada pemerintah.
Dalam kesempatan itu TB.Hasanudin yang meninjau lokasi bencana, memberikan bantuan langsung kepada korban bencana didampingi oleh para fungsionaris PDI Perjuangan di antaranya Dedi Hasan Bahtiar, Memo Hermawan dan Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut Lina Rohayati. FOKUSJABAR