
DPD PDI Perjuangan Jawa Barat belum tertarik mengusung Ridwan Kamil sebagai calon gubernur pada Pilgub Jabar 2018.
Meski Ridwan Kamil sudah menyatakan kesiapannya untuk maju di Pilgub Jabar, PDIP bersikukuh ingin mengusung kadernya sendiri pada perebutan kursi Jabar 1 itu.
Sekretaris DPD PDIP Jabar Abdy Yuhana mengaku, pihaknya tidak terpengaruh oleh dinamika di luar partai terkait kandidat calon gubernur.
Menurut dia, hingga saat ini PDIP Jabar akan tetap mengusung sosok internal, yakni Ketua DPD PDIP Jabar Tubagus Hasanudin.
“PDIP punya kader potensial, Pak Tubagus Hasanudin yang saya kira di masyarakat layak jual, punya kepemimpinan,” kata Abdy di kantor DPD PDIP Jabar, Jalan Pelajar Pejuang 45 Bandung, Selasa (1/3/2016). Terlebih, PDIP berhak mengusung calon meski tidak berkoalisi dengan partai lain.
Hal ini memberi kebebasan bagi partai untuk menentukan sosok yang akan diusung. Abdy pun menilai, pilkada 2018 yang salah satunya Pilgub Jabar adalah momentum penting dalam pergulatan politik, sehingga pihaknya tidak akan main-main dalam mengusung kandidat.
“Figur ketua DPD ini cukup mumpuni. PDIP tidak main-main dalam menentukan pilihan untuk diusung,” tegasnya.
Abdy pun membantah jika ada yang menyebut Ridwal Kamil sudah didekati PDIP agar menggunakan partainya sebagai ‘kendaraan’ untuk menuju kursi Jabar 1.
Kendati begitu, menurutnya, segala hal masih bisa terjadi dalam pencalonan kepala daerah ini.
“Kita akan membangun komunikasi dengan partai lain. Walau bagaimana pun pilkada 2018 ini momen penting. Jadi akan maksimal,” pungkasnya. FOKUSJabar