Empat partai politik di Kota Cirebon yakni PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo membentuk Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar Pranowo untuk Presiden RI pada Pemilu 2024.
Para ketua partai juga sepakat mempercayakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Fitria Pamungkaswati menjadi ketua TPD Ganjar Pranowo. Ketua PPP, Hanura dan Perindo, duduk sebagai wakil ketua.
Kesepakatan ini terungkap dalam Rapat Koordinasi & Silaturahmi Pemenangan Ganjar Pranowo Presiden 2024 pada Sabtu (7 Oktober 2023) di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon di Kampung Baru, Kawasan CUDP Kesenden, Kecamatan Kejaksan.
Rapat dihadiri para ketua dan pengurus empat partai yakni PDI Perjuangan, PPP, Hanura dan Perindo. Dalam TPD juga ada 20 direktorat yang diisi kader-kader empat partai tersebut.
Pada acara itu, para kader empat partai siap bersatu dan gotong royong memenangkan Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI pada Pemilu 2024. Mereka siap untuk solid dan berjuang bersama.