GARUT – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut menggelar acara santunan kepada lansia dan anak yatim, Senin malam 20 Maret 2023 di kantor DPC PDI Perjuangan Garut.
Selain santunan, DPC PDI Perjuangan juga mengadakan tabligh akbar dan mengundan mubalig kondang dari Kecamatan Cikajang.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Garut, Yudha Puja Turnawan mengatakan, bulan Ramdhan ini adalah bulan yang penuh berkah dan ampunan. Sudah semestinya diisi dengan suka cita dan saling berbagi terutama kepada anak yatim dan lansia.
”Hari ini kami DPC PDI Perjuangan dalam menyambut bulan suci Ramadhan, kami menyelenggarakan tabligh, yaitu menyampaikan ajaran Allah swt kepada kita semua,” ujarnya.
”Di samping tabligh akbar kita juga menggelar santunan anak yaitm dan lansia dhuafa yang ada di sekitar DPC,” katanya.
Kurang lebih ada sekitar 170an peserta yang mendapatkan santunan dalam acara ini. Penerima santunan ini antara lain dari Jayaraga, Jayawaras, Patarumah, Haurpanggung, Banyuresmi, Desa Jati Tarogong Kaler, dan Kelurahan Kota Wetan.
”Tentu ini bagian dari kita menyambut bulan suci Ramadhan dengan suka cita. Kita berbagi kebahagiaan dengan anak yatim,” tegas Yudha.
”Dan insyaa Allah seperti Ramadhan tahun sebelumnya, DPC akan menggelar rangkaian seperti santunan anak yatim dan wakaf al Quran dan yang lainnya. Kita berbagi kebahagiaan lah dengan anak yatim,” ujarnya.
”Karena ini memang juga menjadi keutamaan ya, bahwa anak yatim ini butuh. Mereka perlu bersuka cita juga,” tambahnya.
Dalam santunan ini kata Yudha, Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dony Oekon dan H Memo Hermawan Anggota DPRD Provinsi Jabar yang berkontribusi menyumbang sembako dan uang tunai tersebut.
Yudha berharap, memasuki bulan suci Ramadhan ini diharapkan kita semua dapat memperbanyak amal kebaikan. Karena itu DPC PDI Perjuangan Garut menggelar tabligh dan mengundang penceramah juga dalam rangka mengingatkan semua masyarakat akan pentingnya berbuat kebaikan di bulan Ramadhan.