Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi yang terletak di Jalan A Yani Sentra Niaga Kalimalang No 13 diresmikan secara virtual oleh Megawati Soekarno putri, Senin 16 Oktober 2023.
Dalam Peresmian Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi turut hadir Tri Adhianto selaku Ketua DPC, Pengurus DPC, Bacaleg DPRD Kota Bekasi dan KSB PAC se-Kota Bekasi.
Tri Adhianto selaku Ketua DPC mengatakan Kantor DPC yang baru diresmikan ini dapat menjadi wadah aspirasi bagi seluruh masyarakat, khususnya masyarakat yang berada di Kota Bekasi
“Kantor ini rumah rakyat, rumah besar PDI Perjuangan Kota Bekasi, harapan saya kantor ini menjadi pusat aspirasi rakyat, kalo seandainya ada aspirasi yang harus kita perjuangkan datanglah ke kantor kita ini. Semoga kehadiran ini bisa membantu masyarakat Kota Bekasi dengan keseluruhan. Keberadaan Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi sebagai alat perjuangan menuju pemilu 2024,” pungkasnya.
Sekretaris DPC Ahmad Faisyal Hermawan menambahkan kantor ini nantinya tidak hanya digunakan untuk anggota partai saja tetapi juga bisa digunakan oleh masyarakat karena kantor ini merupakan rumah bersama.
“Ini juga bila memungkinkan akan menjadi tempat sebagai sekretariat bersama dalam mendukung pemenangan Ganjar Pranowo sebagai presiden dalam konstelasi politik nasional 2024,” tutup bang faisyal
Selanjutnya peresmian Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi ditandai dengan pemotongan Nasi tumpeng oleh Tri Adhianto didampingi sejumlah pengurus DPC. Acara ditutup dengan Pembacaan Do’a.