INDRAMAYU – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu akan memberangkatkan kadernya sebanyak 300 orang untuk mengikuti puncak peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada Sabtu (24/6/2023) besok. Mereka akan diberangkatkan menggunakan 5 armada bus.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu, H Sirojudin mengungkapkan, dalam rangka puncak peringatan Bulan Bung Karno 2023 dan Konsolidasi Pemenangan Pileg dan Pilpres, yang akan di selenggarakan Oleh DPP PDI Perjuangan di GBK Senayan Jakarta, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu akan mengirimkan 5 Bus ke Jakarta dengan total peserta sebanyak 300 orang, yang terdiri dari Pengurus DPC, Anggota Fraksi, Ketua Sekretaris Bendahara PAC, Badan dan Sayap Partai, SATGAS serta para Bacaleg PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu.
“Insya Allah kami berangkat pada malam hari pukul 01.00 WIB, menuju GBK secara bersama-sama. Demi menjaga kekompakan dan kebersamaan, tidak boleh menggunakan mobil pribadi, jadi harus naik bus yang sudah di sediakan,” terangnya pada media, Jumat (23/6/2023).
Pada acara tersebut akan di hadiri oleh lebih kurang 100.000 orang dari seluruh indonesia.
H Sirojudin mengatakan, pertemuan tersebut juga dalam rangka membangun kebanggaan terhadap PDI Perjuangan dalam mengonsolidasikan seluruh struktural partai, elemen, dan keluarga PDI Perjuangan se- Indonesia.
Mereka akan mendapatkan arahan langsung dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Presiden RI Joko Widodo, Calon Presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo dan para petinggi partai.
“Saya berpesan ke teman-teman peserta dari Indramayu, hendaknya menjaga kedisiplinan dan kekompakan selama dalam perjalanan, di tempat acara maupun ketika pulang nanti,” pungkasnya.