Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Tasikmalaya Dodo Rosada,SH.,MH adakan reses di tiga titik yaitu Sumelap, Mugarsari, dan Rancakupa Setiawargi Kecamatan Tamansari, Rabu (16/12/2021).
Reses disambut antusias oleh warga.Sebab, warga ingin mengungkapkan terkait fasilitas penerangan jalan, Gapura Wilayah Rukun Tetangga, pengeboran sumur untuk dijadikan MCK , hingga terkait Bansos.
“Saya menerima aspirasi warga dengan beberapa yang disampaikan, kita perjuangkan untuk masyarakat, bahkan saya menerima keluhan terkait Bansos juga,” papar Dodo Rosada yang juga Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Tasikmalaya.
Bansos ini, banyak warga yang mengeluh tidak dapat padahal masih termasuk sasaran yang membutuhkan bantuan dari pemerintah.
Dodo Rosada mengatakan aspirasi ini akan ditelaah sebaik-baiknya, demi kelangsungan warga Tamansari.
“Saya akan berusaha untuk warga yang membutuhkan dan apabila bansos ada terjadi hal yang tidak seharusnya segera laporkan,” kata Dodo Rosada. (*)