Penanaman bibit tanaman pengganti beras dilaksanakan oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tasikmalaya.
Bibit tanaman yang ditanam di Kebun Rakyat ini antara lain Singkong, Jagung, Pisang dan Sorgum.
Kebun yang terletak di Kp. Cikadu Desa Karangnunggal Kecamatan Karangnunggal ini berluas 3 Ha.
Acara yang dihadiri oleh H. Arif Rahman (Anggota DPRD Provinsi), H. Aef Syaripudin ( Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kab. Tasikmalaya), para pengurus PAC dan Ranting, ini adalah bukti PDI Perjuangan sudah siap dalam menghadapi krisis pangan global.
Bantuan alat pertanian pun yang diberikan dari Anggota Dewan RI, H. Dony Maryadi Oekon diserahkan oleh Andi Supriadi (Anggota DPRD Kab.Tasikmalaya).